Info Delegasi
Pengadilan Tinggi
Logo Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Jl. KH. Agus Salim, Kota Baru - Jambi

Telp. 0741-40131, Fax. 0741-445293, Email : ptajambi@yahoo.com

Logo Artikel

5894 PA SUNGAI PENUH GELAR SIDANG DI KAKI GUNUNG BERAPI TERTINGGI DI INDONESIA

banner-ZI

 

maklumatbaru FEB 25

program prioritas

 SURVEI SPI KPK

Aplikasi Pendukung

ecourtkinsatkersicuwaiSIKEPdirputLPSEe bundling plusllksipin bannerarasyninja oksimpel

banner-ptsp feb 23


Dokumen Zona Integritas


   

PA Sungai Penuh Gelar Sidang di Kaki Gunung Berapi Tertinggi di Indonesia

 

JURDILAGA PA SUNGAI PENUH - Dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan, Pengadilan Agama Sungai Penuh terus menggelar sidang di luar gedung pengadilan.

Rabu (15/08) sebagai jadwal sidang yang telah ditetapkan, PA Sungai Penuh menggelar sidang di luar gedung yang berlokasi di kaki gunung berapi tertinggi di Indonesia, Gunung Kerinci.

Dari Wikipedia dan berbagai sumber lainnya diketahui bahwa Gunung Kerinci juga dikenal sebagai Gunung Gedang, Berapi Kurinci, Kerinchi, Korinci, atau Puncak Indrapura. Ia  adalah gunung tertinggi di Sumatra, gunung berapi tertinggi di Indonesia, dan puncak tertinggi di Indonesia di luar Papua.

Gunung Kerinci terletak di Provinsi Jambi, di Pegunungan Bukit Barisan, dekat pantai barat, dan terletak sekitar 130 km sebelah selatan Padang Provinsi Sumatra Barat. Gunung ini dikelilingi hutan lebat Taman Nasional Kerinci Seblat dan merupakan habitat harimau sumatra dan badak sumatra.

Puncak Gunung Kerinci berada pada ketinggian 3.805 mdpl, di Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi, di sini pengunjung dapat melihat di kejauhan membentang pemandangan indah Kota Jambi, Padang, dan Bengkulu. Bahkan Samudera Hindia yang luas dapat terlihat dengan jelas. Gunung Kerinci memiliki kawah seluas 400 x 120 meter dan berisi air yang berwarna hijau.

Di sebelah timur terdapat danau Bento, rawa berair jernih tertinggi di Sumatra. Di belakangnya terdapat gunung tujuh dengan kawah yang sangat indah yang hampir tak tersentuh.

Gunung Kerinci merupakan gunung berapi bertipe stratovulcano yang masih aktif dan terakhir kali meletus pada tahun 2009. 

Ketua PA Sungai Penuh, Ikhsanuddin, S.H kepada Jurdilaga menyebutkan bahwa PA Sungai Penuh akan terus menggelar sidang di luar gedung. Jadwal pelaksanaan sudah disusun dengan rapi hingga target pelaksanaan sidang di luar gedung tercapai.

“Alhamdulillah jadwal pelaksanaan sudah rampung disusun, dan sekarang tinggal melaksanakan saja, kita sudah susun jadwal sidang di luar gedung sampai target yang ditetapkan tercapai,“ sebutnya.

Sementara itu Zulkifli Firdaus, S.H.I, Hakim tunggal yang menyidangkan beberapa perkara pada hari ini menyebutkan pelaksanaan sidang di luar gedung sejauh ini tidak ada kendala yang berarti. 

“Alhamdulillah lancar pelaksanaannya, tidak ada kendala, dan hari ini kita gelar tepat di Kaki Gunung Kerinci,” tegasnya.

Ia menambahkan, bahwa masyarakat setempat sangat antusias dan berterima kasih kepada PA Sungai Penuh yang menggelar sidang di luar gedung di wilayah mereka.  (Noprizal/Jurdilaga/pa-spn)

Irama Rimba   statistik november 2024 fix

Artikel

Sambutan Ketua PTA Jambi dalam Pelantikan Ketua PA...
06 Nov 2024 08:35 - pauperman

Syukron katsiron toyyiban mubarokan fiih, Puji dan syukur yang tak terhingga kita panjatkan kehadi [ ... ]

ArtikelSelengkapnya
Sambutan Ketua PTA Jambi dalam Pelantikan Panitera...
06 Nov 2024 01:45 - pauperman

Pertama-tama marilah bersama-sama menghaturkan puji syukur ke hadlirat Allah swt atas rahman dan r [ ... ]

ArtikelSelengkapnya
Strategi Dalam Komunikasi | Oleh : Kholilayny, S.H...
13 May 2024 02:14 - PA Sengeti

Strategi Dalam Komunikasi Oleh : Kholilayny (Panitera Pengganti PA Sengeti) Komunikasi merupaka [ ... ]

ArtikelSelengkapnya
Ramah Lingkungan Kantor Sebagai Tanggung Jawab Ber...
30 Apr 2024 03:24 - PA Sengeti

Ramah Lingkungan Kantor Sebagai Tanggung Jawab Bersama (Implentasi Budaya 5 R, Konsep Eco Office, [ ... ]

ArtikelSelengkapnya
Evaluasi Dan Introspeksi Diri
05 Mar 2024 02:11 - PA Sengeti

Evaluasi Dan Introspeksi Diri Oleh : Adityawarman (Panitera Muda Hukum Pengadilan Agama Sengeti) [ ... ]

ArtikelSelengkapnya
Bawa Pulang Pekerjaan Kantor, Perlu Gak Sih? | Ole...
16 Feb 2024 03:18 - PA Sengeti

BAWA PULANG PEKERJAAN KANTOR, PERLU GAK SIH? Oleh : M. Habibullah, S.E.I, M.H   Bagi penulis [ ... ]

ArtikelSelengkapnya
Berita Lainnya

Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas