Warga PTA Jambi Sambut Kedatangan KPTA di Bandara
Kedatangan orang nomor satu di Pengadilan Tinggi Agama Jambi untuk yang pertama kalinya pasca dilantik menjadi KPTA Jambi oleh Ketua MA RI disambut oleh warga PTA Jambi di VVIP Bandara Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
Drs. H. Djajusman MS, S.H., M.H, M.M.Pd tiba di Jambi Jumat (13/06/2014) pukul 01.30 WIB didampingi istri Nyonya Hj Eny Budiastuti, SE.
Mantan Kepala Pusdiklat Menpim MA RI ini tiba di Jambi bersama Ketua PTA Samarinda Drs. H. M Yamin Awie, S.H., M.H yang juga merupakan mantan Wakil Ketua PTA Jambi didampingi Pansek PTA Jambi, Drs. H. Pahri Hamidi, S.H
Suasana penuh ceria, dan penuh tampak seketika Ketua PTA Jambi menyalami satu persatu warga PTA Jambi.
Tak terlewati satu pun, mantan Ketua PTA Kupang ini menyalami semua warga PTA Jambi yang menyambut kedatangannya di Bandara.
Usai dari bandara pria kelahiran 17 Maret 1950 ini langsung menuju ke kantor PTA Jambi untuk melihat secara langsung kondisi kantor PTA Jambi.
Di kantor PTA Jambi dengan penuh canda dan tawa dirinya menyapa warga PTA Jambi lainnya.
Salah satu Hakim Tinggi PTA Jambi, Drs. Zainal Arifin, M.H kepada Jurdilaga menyebutkan bahwa dirinya bersama rekan-rekan hakim tinggi dan warga PTA Jambi sengaja menjemput langsung kedatagan Ketua PTA Jambi di Bandara.
ββIni adalah ketua kita yang baru, kita sambut kedatangan beliau langsung di bandara,ββ ujarnya. (Jurdilaga PTA Jambi)