PA Sungai Penuh Ikuti Bimtek Siadpa (14/09/2013)

PA SUNGAIPENUH - Pada Tanggal 01 September 2013 yang bertepatan dengan Hari Minggu sekitar pukul 19.00 WIB, secara resmi acara Bimbingan Teknis Siadpa Plus PTA Jambi dengan Tema “ VALIDASI DATA PERKARA DAN OPTIMALISASI PENGELOLAAN WEBSITE MENUJU SISTEM LAPORAN PAPERLESS SEBAGAI WUJUD REFORMASI BIROKRASI “ yang di ikuti oleh PA Sewilayah PTA Jambi, Secara resmi dibuka langsung oleh KPTA Jambi Drs.H.Muzani Zahri,SH,MH. Acara bimtek yang merupakan agenda tahunan PTA ini, menghadirkan narasumber langsung dari anggota Timnas Siadpa plus yaitu M.Anton Dwi Putra, SH yang juga merupakan Hakim dari PA Kayu Agung.

 

Setiap PA mengikutsertakan 3 orang peserta yang terdiri dari Pembina serta Operator Siadpa Plus dan Website di setiap satker masing-masing, mengikuti acara pembukaan bimtek dengan penuh khidmat dan antusias..

 

“ Acara ini sengaja kita lakukan untuk lebih meningkatkan kualitas dari Siadpa PTA jambi dan PA-PA sewilayah PTA jambi,,,serta untuk menyatukan visi dan misi kita dalam penggunaan Siadpa plus secara lebih optimal lagi,,,,apa lagi narasumbser kita adalah anggota Timnas Siadpa plus,,sudah tentu banyak ilmu baru tentang Siadpa plus yang akan kita peroleh nantinya..” kata Idris Latif,SH, Wakil Panitera PTA Jambi yang juga bertindak selaku wakil panitia dari Bimtek kali ini.

 

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi dalam sambutannya berpesan agar seluruh peserta mengikuti acara bimtek dengan sungguh-sungguh agar setelah pelaksanaan bimtek,,,hasil dan ilmu pengetahuan baru yang diperoleh dapat langsung diterapkan dan dilaksanakan di setiap PA masing-masing demi tercapainya tujuan yang lebih baik lagi dari adanya Siadpa plus yang selama ini telah berjalan cukup baik pula.

 

Setelah Pembukaan langsung dilanjutkan dengan materi pertama yaitu “ Kebijakan PTA Jambi dalam Pengembangan SIADPA Plus “ dimana bertindak selaku narasumber adalah KPTA Jambi Drs.H.Muzani Zahri,SH,MH. Acara bimtek kali dijadwalkan berlangsung selama 3 dari Hari minggu sampai hari selasa. ( JURDILAGA PA.SPN )