PA Muara Tebo Gelar Sosialiasi Bimtek Siadpa Plus (14/09/2013)

WKPA Dra. Emaneli bersama Pansek Drs. Rusdi MH dan Wapan PA Muara Tebo Hudori S.Ag

Muara Tebo – Sebagai upaya meningkatkan kemampuan mengelola siadpa plus, PTA Jambi beberapa waktu yang lalu kembali menggelar bimtek siadpa plus dengan melibatkan ketua pengadilan agama, panmud dan operator sewilayah PTA Jambi.

Dra. Emaneli, WKPA Muara Tebo bersama Hudori, S.Ag dan Agustiar, A.Md yang ditugaskan mengikuti bimtek memaparkan hasil bimtek dihadapan seluruh hakim dan pegawai PA Muara Tebo pada hari Rabu (04/09/2013).

Acara yang dibuka langsung Pansek PA Muara Tebo, Drs. Rusdi, MH ini dilakukan dengan tujuan memberi pemahaman kepada seluruh elemen yang tergabung dalam satker agar mampu mengelola siadpa dengan baik.

“Saya berharap bimtek yang dilaksanakan PTA Jambi dapat membawa dampak positif dalam satker,” ujarnya singkat.

WKPA, Dra. Emaneli dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa bimtek siadpa plus juga menekankan kepada seluruh elemen terkait dalam penanganan perkara yang meliputi proses penerimaan hingga selesai dapat menggunakan aplikasi siadpa.

“Kita semua adalah operator, dengan demikian dapat dikatakan dalam prakteknya ketua PA membuat PMH sendiri, dan ketua majelis membuat PHS sendiri, begitu pula Jurusita ataupun Jurusita Pengganti membuat relaas yang tentunya dengan menggunakan aplikasi,” katanya.

Dilanjutkannya, selain untuk memastikan validasi data perkara, siadpa plus diakuinya juga sangat berfungsi dalam meringankan kerja bagi Hakim, PP, maupun JSP. (Ahmad Khumaidi/Jurdilaga PA Muara Tebo-PTA Jambi)